Custom ROM Samsung Galaxy Grand Duos i9082 ke Lollipop 5.1. Cara ini tidak mengalami kendala dan berhasil baik diterapkan di Samsung Galaxy Grand. Custom rom membuat ponsel menjadi berbeda seperti kemauan kita, dan cara custom ROM Samsung Galaxy Grand ini cukup berhasil dan cocok saat dipasang lollypop 5 dibanding versi android lainnya. Jika ingin mencoba bisa ikuti langkah cara sukses custom ROM Samsung Galaxy Grand ini.
Cara suskses custom ROM Samsung Galaxy Grand. Sebelumnya saya coba upgrade ke jelly bean diatasnya justru malah banyak mengalami masalah, sering mati sendiri, bahkan terkena malware atau virus. Jelly bean paling rentan terhadap malware dan juga sering terjadi bug saat kita melakukan upgrade meski dari jelly bean 4.1 upgrade ke JB 4.2. Meskipun awalnya lancar-lancar saja, setelah beberapa minggu kemudian barulah mengalami lemot dan sebagainya meski apps tetap standard.Jika ingin upgrade atau custom ROM Samsung Galaxy Grand lebih baik memakai firmwware luar negeri (English), pengalaman saya lebih bagus dan jarang mengalami masalah, dibanding kita menggunakan versi Indonesia, sebentar sebentar harus mereset kembali. Tetapi itu pilihan, nggak papa boleh saja pilih bahasa Indonesia karena tentu akan lebih mudah menjalankannya. Silakan cara versi android seperti yang saya pakai ini saya pilih android Lollipop 5.1. Untuk jelly bean sudah saya coba tetapi tidak memuaskan.
Custom ROM Samsung Galaxy Grand ke android Lolipop5.1 Unofficial yang cocok. Memang setiap custom ROM tentu masih ada kekurangannya, seperti untuk versi ini tidak ada FM Radio didalamnya, tetapi fungsi lainnya tetap baik seperti Wi-Fi, Bluetooth,
Panggilan, SMS, Mobile Data, Dual-SIM fungsi, sensor, kamera, pemutaran video, pemutaran audio, rekaman, dan GPS. Lalu untuk dual sim semuanya akan tetap aktif (tidak bisa salah satu dinonaktifkan) tetapi anda tetap bisa mengatur paket data, bisa memilih sim 1 atau sim 2.
Syarat custom ROM:
1.Baterai masih OK minimal 70% daya.
2.Backup data-data penting anda terutama di memory internal.
3. Aktifkan USB Debugging (Settings > Developer Options >centang USB Debugging > Yes).
4.Ponsel masih menggunakan Stock ROM asli bawaan Samsung (4.2.2 Jelly Bean).
5.Tidak menjamin 100% berhasil untuk semua yang mencobanya, karena masalah bisa timbul, tergantung dari ponsel masing-masing.
Bahan untuk custom rom, silakan download (pakai komputer):
Samsung USB driver
Odin3 v3.0.7
CWM recovery
Atau anda bisa pilih versi cwm recovery lainnya disini (rekomendasi update terbaru)
Gapss : http://opengapps.org/?api=5.1&variant=nano
Langkah langkah instal custom ROM:
1.Pindahkan file cm-12.1-
20160402-UNOFFICIAL-i9082.zip dan gapps-open_gapps-arm-5.1-pico-20160728.zip dari komputer ke SD Card.
2.Instal Samsung USB Driver (SAMSUNG_USB_Driver_for_Mobile_Phones.exe), restart dulu komputernya.
3.Selanjutnya, ekstrak file Odin3.zip ,lalu jalankan Odin3 v3.07.exe.
4.Hubungkan Galaxy Grand Duos i9082 ke komputer dengan kabel data, dan pastikan driver sudah bisa terinstal dengan baik di komputer.
5.Setelah driver terinstal cabut dulu USB-nya. Matikan dulu ponselnya lalu masuk ke Download Mode dengan cara tekan sambil tahan tombol Home + Volume Down + Power secara bersamaan (tekan tombol power-nya agak belakangan) sampai layar nyala, lalu lepaskan.
6.Untuk Continue tekan tombol Volume Up
7.Jika HP anda terdeteksi, maka di pojok kiri atas akan berubah menjadi biru dan bertuliskan 0:[COM...]. Jika belum terkoneksi coba cabut lalu pasang kembali USB-nya.
8.Pastikan hanya 'Auto Reboot' dan 'F. Reset Time' yang tercentang.
9.Centang 'PDA' dan klik tombol 'PDA', lalu pilih recovery-20160108-recoveryflash.zip hasil download tadi.
10.Klik 'Start' untuk Proses flash recovery.
11.Setelah proses selesai, Galaxy Grand Duos i9082 akan Reboot otomatis dan pojok kiri atas Odin muncul tulisan 'RESET!'
12.Cabut USB/kabel data dari ponsel. Tutup Odin.
13.Sekarang masuk ke Recovery Mode dengan cara tekan dan tahan tombol Home + Volume Up + Power bersamaan hingga muncul layar nyala.
15.Navigasi atas bawah dilakukan dengan menggunakan Volume up & Down dan Ok/enter gunakan tombol power.
16. Sekarang pilih Wipe Data/Factory Reset > pilih Yes Wipe all user data
17.Pilih 'Wipe Cache Partition' > pilih Yes- Wipe cache
18.Pilih 'Advanced', lalu 'Wipe dalvik cache', lalu 'Yes - Wipe Dalvik Cache'
19.Silakan kembali ke menu utama dengan memilih 'Go Back'
20.Pilih 'install zip', lalu 'choose zip from /storage/sdcard1' pilih file cm-12.1-20160402-UNOFFICIAL-i9082.zip hasil download tadi > Pilih Yes.
21. Tunggu sampai proses selesai. Jika sudah, lakukan hal yang sama dengan file open_gapps-arm-5.1-pico-
20160728.zip.
22.Setelah selesai semua diinstal, Pilih 'reboot system now'
23.Setelah ponsel menyala anda bisa mulai melakukan setting di ponsel anda. Jika belum bisa menyala normal coba cabut dulu baterai lalu nyalakan kembali.
Dan cara custom rom Samsung Galaxy Grand Duos i9082 sudah selesai, dan jika ingin menambah aplikasi lain silakan download di playstore. Sekian semoga bermanfaat.
ARTIKEL TERKAIT
Cara-flash-nokia-e63-rm-437-tanpa-box
Cara-flashing-samsung-galaxy-gio-gt-S5660
Upgrade-samsung-galaxy-y-gt-s5360-ke JELLY BEAN
Download-ota-custom-rom-jellybean-411
Cara-instal-jelly-blastv3
Cara-menghapus-aplikasi-bawaan-dengan mudah
Cara-membuat-backup-rom-android-via-spflashtool
Cara-flash-advan-vandroid-s4-via USB
Cara-flashupgrade-oppo-joy-r1001-tanpa PC
Cara-backup-stock-rom-android-pakai-mtkDroid tool
Cara-menambah-bahasa-indonesia di hp anda
Cara-hard-reset atasi-lupa-kunci-pola
Download-dan-instal-cwm-recovery-untuk Evercross A7T
Cara-mencari dan instal-cwm-recovery-semua merk
Cara-flashing-via-cwm-samsung-galaxy Young GT-S5360
Cara-membuat-sendiri-cddvd-instaler windows pakai NERO
Cara-mudah-root-samsung-galaxy-young GT-S5360 tanpa PC
Cara-install-cwm-backup-rom-samsung Galaxy Young S5360
Coftware-cara-flashing-oppo-neo-3-r831k
Cara-alat-flashing-tablet-axioo-picopad 7 GGG
Cara-mount-file-iso-atau-install software format ISO
Cara-atasi-error-code-0x80070437 firewall win7
Cara-flash-oppo-joy-r1001-berhasil
Cara-membuka-kuncihard-reset-evercoss a5k
Cara-menggunakan-android-sebagai-modem
manteb kang
BalasHapushttps://cody.id/produk/blower/solder-uap-cody-858-digital/